Monday, January 16, 2017

Canon PowerShot G7X Mark II Camera Terbaik untuk para Vloger dan Traveler

Review
Canon PowerShot G7X Mark II Kamera Pocket merupakan kamera yang didesain dengan ramping & kompak serta dibekali dengan sensor 1.0 Inch, prosesor terbaru DIGIC 7, sehingga dapat mengambil gambar tetap tajam meski dalam kondisi cahaya rendah.


Dibanding dengan seri Canon G7X pertama, G7X mark II memiliki beberapa peningkatan penting yaitu processor yang lebih cepat (DIGIC 7), design yang lebih ergonomis dan praktis.
Auto Focus yang cepat & akurat, sehingga momen penting tak mungkin terlewatkan. Kamera ini dilengkapi layar LCD sentuh 3.0 Inch, yang dapat arahkan ke atas 180 derajat (untuk selfie/wefie) atau ke bawah 45 derajat (untuk sudut pemotretan yang sulit). Kamera ini juga dilengkapi dengan mode pemotretan seperti "Panning", "Time-lapse Movie" dan "Short Clip Movie" yang sangat mudah digunakan.

Di bagian desain juga ada perubahan yang positif. Di bagian depan kamera kini dibalut dengan pegangan karet, bagian belakang juga ada tempat untuk memarkir jempol, dan layar LCDnya kini bisa ditekuk 45 derajat keatas untuk foto dengan sudut tinggi (high angle).

Canon G7X II juga memiliki fitur baru video time-lapse, yang memudahkan untuk membuat video time-lapse. Penyuka foto panning juga akan terbantu dengan adanya mode pengaturan otomatis dan stabilizer vertikal.

Juga baru di G7X II adalah in-camera RAW Processing, yang memungkinkan untuk membuat berbagai foto JPG dengan setting yang berbeda-beda dan kemudian bisa dikirim langsung via WiFi ke ponsel.


Yang sama dengan Canon G7 seri pertama adalah lensa dan sensor yang sama yaitu 20.1 MP dengan jenis sensor 1 inci dan lensa ekuivalen 24-100mm f/1.8-2.8.

Di saat yang sama, Canon juga mengumumkan ketersediaan Waterproof case baru khusus G7X mk II yang bisa dibawa menyelam sedalam 40 meter.
Harga Canon G7X mk II yaitu Rp 7.425.000,- Waterproof case DC55 Rp 3.700.000,- dan Camera case Redline seharga Rp 600.000,- Untuk camera case, 


Spesifikasi

  • 0.1 MP Sensor 1 inci
  • DIGIC 7 processor
  • ISO 125-25600
  • 8 fps continuous shooting
  • 5 axis stabilizer
  • Lensa ekuivalen 24-100mm f/1.8-2.8
  • Layar LCD putar (bisa selfie) dan 45 derajat kebawah
  • Touchscreen
  • Video FullHD
  • Berat: 318 gram
  • Dimensi: 106 x 61 x 42mm






Canon PowerShot G7X Mark II Camera Terbaik untuk para Vloger dan Traveler Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Ari pambudi

0 komentar:

Post a Comment